Pembakaran Minyak Bumi, Mengapa Minyak Bumi Harus Dibakar ?

Kita sering mendengar istilah pembakaran minyak bumi. Beberapa dari kita menganggap bahwa kata pembakaran itu identik dengan menghilangkan atau memusnahkan sesuatu. Tapi ini yang dibakar malah minyak bumi, yang mencarinya saja harus menambang ke tengah lautan.

Kira-kira maksud dari pembakaran minyak bumi itu apa sih ?

Perlu kita ketahui, semua sebenarnya bertujuan untuk mengkonversi energi. Salah satu bentuk energi adalah panas yang dihasilkan dari pembakaran, dan minyak bumi adalah bahan bakar atau sesuatu yang apabila terbakar maka akan melepaskan energi.

Nah jadi, pembakaran minyak bumi adalah sebuah proses untuk mengubah energi yang ada pada minyak bumi menjadi bentuk energi lainnya.

Contoh penggunaan minyak bumi, ada pada kendaraan.

Kita tahu kalau kendaraan dapat berjalan karena rodanya berputar, dan yang memutar roda kendaraan adalah mesin.

Artinya, pada mobil bahan bakar akan diubah menjadi energi mekanik.

Untuk melakukan perubahan energi itu, kita butuh yang namanya converter. Pada mobil, converter ini adalah mesin yang mampu mengubah energi pada bensin menjadi energi mekanik.

Didalam mesin, juga terjadi pembakaran yang melibatkan bahan bakar, oksigen, dan api.

Oleh sebab itu, mobil pasti punya knalpot.

Knalpot ini merupakan saluran untuk mengeluarkan gas sisa pembakaran.

Selain pada mobil, pembakaran minyak bumi juga terjadi pada industri dan pabrik. Justru pada pabrik, skala pembakarannya bisa lebih besar. Karena kebutuhan energinya sangat tinggi.

Tapi khusus pada mobil, mungkin ada yang bertanya-tanya.

Kalau benar didalam mesin mobil itu ada pembakaran minyak bumi, mengapa asapnya pada knalpot tidak terlihat ? dan suaranya kenapa sangat halus ?

Itu berkat kemajuan teknologi. Saat ini, pembakaran pada mesin mobil bisa dikatakan mendekati pembakaran sempurna seperti pernafasan manusia. Oleh sebab itu, gas buang yang dihasilkan berupa CO2 dan uap air.

Mungkin anda juga pernah melihat, ada mobil yang knalpotnya keluar air saat dipanaskan.

Sementara suara mesin, itu dapat diredam menggunakan komponen mufler pada knalpot. Jadi suaranya bisa lebih halus.

Jadi kesimpulannya, maksud dari pembakaran minyak bumi adalah proses untuk mengubah energi pada minyak bumi menjadi bentuk energi lain. Sehingga bisa dimanfaatkan untuk membantu kepentingan manusia.