Showing posts with label Info Kelistrikan Mobil. Show all posts
Winshield Wiper Mobil, Kejeniusan Inovator Yang Terispirasi Hal Sepele

Winshield Wiper Mobil, Kejeniusan Inovator Yang Terispirasi Hal Sepele

Profesor robert kearns adalah tokoh dibalik inovasi wiper mobil yang dipakai sekarang. Tahukah kalian, wiper ini dikembangkan terinspirasi oleh mata manusia. Jadi seperti apa kejeniusan dari profesor robert ini ? mari kita bahas.

 

Wiper sendiri sebenarnya sudah ditemukan sejak awal seribu sembilan ratusan. Sebuah motor listrik, akan dihubungkan dengan roda gigi cacing. Mekanisme ini, digunakan untuk membelokan poros putaran, dan menambah torsi. Lalu dihubungkan dengan tautan empat link. Ini akan membuat lengan wiper bergerak bolak-balik.

 

Sehingga, lengan wiper ini bisa membasuh air yang menempel pada kaca mobil. Tapi ternyata, desain seperti ini menimbulkan masalah lain.

 

Inilah yang disadari oleh profesor robert. Suatu hari ia sedang mengemudi dalam kondisi hujan ringan. Sehingga ia menyalakan wiper. Gerakan wiper yang terus menerus, ternyata mengganggu pandangan pengemudi.

 

Lalu ia teringat dengan mata manusia, yang berkedip. tapi kedipan tersebut tidak mengganggu pandangan kita. Ternyata, alasan dibalik kediapan mata tidak menggaggu pandangan, adalah karena kedipan mata berlangsung secara terputus alias tidak konstan.

 

Mata akan berkedip sesekali saja. Sehingga ini tidak mengganggu pandangan kita. Hal ini diterapkan pada wiper mobil, sehingga terciptalah intermitent wiper.

 

Intermitent wiper sendiri, adalah mekanisme wiper yang bisa menyeka kaca mobil sesekali saja saat hujan ringan. Tidak Cuma itu, durasi gerakan wiper, juga bisa diatur berdasarkan kondisi hujan. Jadi, saat hujan lebat, wiper tetap bisa bergerak secara terus menerus.

 

Desain ini, merupakan terobosan besar dalam industri otomotif. Sampai-sampai, desain ini di duplikasi oleh perusahaan otomotif besar saat itu, seperti ford dan krisler. Sehingga profesor robert harus berjibaku untuk melindungi penemuannya tersebut.

 

Sekarang pertanyaannya, bagaimana mekanisme untuk membuat lengan wiper bergerak sesekali saja ?

 

Inilah kejeniusan lain dari profesor robert. Di tahun 1960-an, dia merangkai sebuah sirkuit elektronik sederhana, untuk membuat wiper ini mampu menyeka sesekali saja. Inilah awal dari perkembangan wiper intermiten yang dipakai di era sekarang.

 

Untuk memahami rangkaian ini dengan lebih mudah, simak animasi berikut.

 

Jadi komponen utama dalam rangkaian ini, adalah transistor. Transistor, dipakai sebagai saklar elektronik untuk memutuskan dan menyambungkan arus ke motor wiper, sehingga motor wiper bisa bekerja secara intermiten.

 

Transistor yang dipakai disini, adalah transistor PNP. Ketika kaki basis terhubung ke ground, maka emitor dan kolektor akan terhubung. Dan ini akan menghubungkan arus dari baterai ke motor wiper. Sehingga wiper bergerak.

 

Untuk membuatnya berhenti, maka kita beri saklar dua arah pada jalur basis. Saklar ini punya satu input, dan dua output. Input berasal dari kaki basis transistor. Sementara outputnya, satu ke ground, dan satunya ke terminal positif baterai.

 

Saat posisi saklar off, input saklar terhubung ke output satu yaitu ke ground. Tapi saat saklar ditekan, input akan terhubung ke output dua, yaitu terminal positif. Lalu bagaimana cara untuk mengoperasikan saklar ini ?

 

Pada poros motor wiper, ada sebuah cam yang dapat menekan saklar ini. Jadi, dalam posisi saklar off transistor terhubung. Sehingga motor wiper berputar. Saat cam menekan saklar, itu akan menghubungkan kaki basis, dengan terminal positif. Ini, akan menonaktifkan transistor. Sehingga motor wiper mati.

 

Lalu bagaimana cara menghidupkannya lagi ?

 

Ini yang rumit pada rangkaian wiper. Jadi rangkaian wiper intermiten tidak hanya seperti ini. Kita perlu menambahkan kapasitor pada jalur basis, dan mencabangkan jalur basis ini langsung ke ground dengan penghalang sebuah resistor.

 

Jadi, karena ada penambahan komponen pada rangkaian wiper ini, maka aliran listriknya juga berubah. Dalam posisi off, arus dari basis tercabang ke dua arah. Satu, langsung ke ground melalui resistor. Ini akan membuat transistor akitif, karena kaki basisnya terhubung ke ground. Sehingga motor wiper menyala.

 

Dan output kedua, arus dari basis juga mengalir ke saklar menuju ke output satu ground, melewati kapasitor ini. Karena kapasitor dilewati arus, maka akan terjadi pengisian daya pada kapasitor.

 

Ketika cam menekan saklar, kaki basis masih terhubung ke ground karena jalurnya tidak lewat saklar. Melainkan langsung ke ground melalui resistor ini. Tapi, jalur kapasitor ini akan ganti terhubung ke output dua, terminal positif.

 

Lalu apa yang terjadi ? ini akan memicu pengosongan daya pada kapasitor. Pengosongan daya adalah kapasitor mengeluarkan arus yang sebelumnya terisi. Arah pengosongan arus kapasitor, adalah dari terminal positif kapasitor, ke ground.

 

Ini akan mensuplai arus listrik ke kaki basis. Sehingga tegangan di kaki basis lebih tinggi daripada tegangan di kaki kolektor. Ini, akan membuat arus dari jalur basis, berbalik ke arah transistor. Dengan kata lain, ini akan memutus basis ke ground. Sehingga transistor terputus. Dan motor wiper berhenti beroperasi.

 

Pengosongan kapasitor ini, akan berlangsung hingga daya didalam kapasitor habis. Ketika kapasitor ini sudah kosong, maka tegangan di kaki basis kembali lebih rendah dari kolektor. Sehingga, ini akan kembali menghubungkan basis dengan ground melalui jalur resistor. Sehingga transistor kembali terhubung, dan motor wiper bisa aktif lagi. Karena motor wiper muter, maka saklar jadi off. Sehingga terjadi pengisian lagi pada kapasitor.

 

Dan siklus ini berlangsung selama wiper dinyalakan. Jadi intinya,  jeda pada wiper dipengaruhi oleh lamanya pengosongan arus pada kapasitor. Dan lamanya pengosongan arus ini, juga dipengaruhi oleh nilai resistor ini. Jadi jika resistor punya hambatan besar, maka pengosongan arus jadi lebih lama, yang berakibat pada jeda wiper yang lebih lama juga.

 

Ini, dimanfaatkan untuk memperoleh jeda wiper yang bervariasi. Dengan menggunakan variabel resistor, kita bisa memilih hambatan besar untuk jeda yang lebih lama, dan hambatan kecil untuk jeda yang lebih cepat.

 

Lalu bagaimana saat hujan lebat ? wiper kan harus bergerak terus ?

 

Ternyata ini cukup simpel. Saat hujan lebat, lebih banyak air di kaca mobil. Ini akan mengurangi gaya gesek saat wiper menyeka kaca. Ketika wiper bergerak kebawah, ada gaya sentrifugal pada lengan wiper, yang mendorong kebawah. Gaya sentrifugal ini, akan memicu motor wiper untuk bergerak saat kem menekan saklar.

 

Jadi dengan kata lain, setelah kem menekan saklar, kem masih bisa muter sehingga langsung melepas saklar. Inilah yang membuat wiper bisa gerak terus menerus saat hujan.

 

Untuk skema wiper yang dipakai sekarang, sudah lebij canggih lagi. Karena sudah menggunakan aisi kontroler untuk mengatur jeda wiper. Jadi, tidak ada lagi kem seperti ini. Aisi akan mengatur durasi arus ke motor wiper.

 

Itulah awal mula inovasi wiper mobil, yang ternyata terinsiprasi dari mata manusia. Semoga menambah wawasan kita semua.

Kelebihan dan Kekurangan Rangkaian Seri Paralel

Dari zaman SD, kita sudah mempraktekan rangkaian seri dan paralel. Tapi apa anda tahu mengapa ada rangkaian seri dan paralel ? apa kelebihan dan kekurangan masing - masing ? dan untuk apa kegunaan rangkaian seri, untuk apa kegunaan rangkaian paralel ?

Ayo kita bahas.

Secara sederhana, rangkaian seri itu terhubung secara segaris. Yang dirangkai juga bukan cuma beban kelistrikan tapi sumber arus juga bisa dirangkai seri.

Mungkin perlu dijelaskan juga, beban kelistrikan itu merujuk pada komponen yang memerlukan listrik. Seperti lamu, sirine, dan lainnya. Setiap beban listrik, itu punya dua konektor. Satu untuk sumber arus dan satu untuk ground.

Ketika sebuah beban dirangkai secara seri, maka konektor ground tiap beban akan bertemu dengan konektor sumber arus. Jadi akan membentuk lingkaran seperti ini.



Lalu apa kelebihannya ?

1. Rangkaiannya sangat simple

Bisa anda lihat sendiri, misal saya mau pasang lampu secara seri, tinggal sambungin aja tiap konektor lampu-lampu itu. Kemudian dua konektor paling ujung disambungkan ke sumber listrik pake kabel.

2. Kuat arus yang ada pada tiap beban itu sama dengan sumber arus



Jadi kalau sumber arus punya arus 3 ampere, maka ketiga beban diatas juga akan menerima arus 3 ampere juga.

3. Sekali pencet, semua beban langsung nyala

Kelebihan berikutnya, apabila rangkaian seri ini diaplikasikan pada lampu variasi yang jumlahnya banyak tentu lebih efektif. Karena rangkaiannya segaris jadi hanya butuh satu saklar.

Dan ketika kita nyalakan saklarnya, semua lampu langsung nyala.

Tapi ada kekuranganya juga. Kekurangan rangkaian seri antara lain ;

1. Kalau satu beban mati, rangkaian terputus

Ini nih yang jadi ciri khas dari rangkaian seri. Misal ada tiga lampu, satu lampu mati maka semuanya tidak akan nyala karena jalur kelistrikannya terputus.

2. semakin banyak beban, semakin kecil tegangan yang diperoleh tiap beban

Meskipun kuat arusnya sama dengan sumber arusnya, tapi tidak dengan tegangannya. Justru tegangan bertolak belakang dengan kuat arusnya.

Jadi misal sumber arus 12 Volt, dan ada tiga lampu. Maka tiap lampu cuma dapat 4 volt. Kalau ada empat lampu, tiap lampu hanya dapat 3 volt. Oleh sebab itu, rangkaian ini kurang cocok dipakai untuk merangkai beban kelistrikan dengan power tinggi.

Lalu bagaimana dengan rangkaian paralel ?

Secara sederhana, rangkaian paralel disebut rangkaian bercabang karena kabel-kabelnya bercabang.



Jadi, misal saya punya tiga beban. Kalau mau dirangkai secara palarel, kita perlu siapkan dua kabel. Nanti tiap konektor beban kita hubungkan pada kabel itu. Dan kabel dihubungkan ke sumber arus. Jadi menyerupai anak tangga.

Terus apa kelebihannya ?

1. Kalau satu beban mati, yang lain tetap nyala

Nah kebalikan dengan seri, kalau di paralel ketika ada beban yang mati. Maka beban yang lain masih tetap nyala. Karena rangkaiannya tidak teputus.

2. Cocok dipakai di instalasi rumah

Alasannya, di rumah beban kelisitrikan itu banyak seperti lampu, TV, kulkas, AC, Mesin cuci dan yang lainnya. Dan semua itu punya power yang besar.

Kalau dirangkai secara seri, tentu kita harus menyalakan semua beban itu agar yang lain nyala. Karena pada rangkaian seri, kalau satu beban mati maka rangkaian terputus.

Dan pada rangkaian paralel, tegangan pada tiap beban itu sama dengan tegangan sumbernya. Jadi cocok dipakai untuk TV, kulkas, mesin cuci yang perlu tegangan tinggi.

Sementara kekurangannya, antara lain ;

1. Rangkaiannya ribet

Kalau lihat diagram diatas memang masih simple. Tapi pada kenyataanya, rangkaian ini bakal cukup ribet, karena lokasi beban satu dengan beban lain dengan sumber arusnya juga jauh.

Jadi kabel pasti akan kemana-mana. Dan hanya orang yang paham kelistrikan yang tahu jalur kelistrikannya yang mana. Kadang hal ini membuat kita sebagai orang awam kesulitan kalau ada masalah listrik.

2. Butuh banyak kabel

Seperti yang saya bilang tadi, akan ada banyak kabel pada rangkaian ini. Jadi pasti butuh biaya lebih.

Mungkin itulah sedikit kelebihan dan kekurangan rangkaian seri dan paralel. Semoga bermanfaat.

WAJIB TAHU, Ini 7 Kode Warna Sekring Pada Mobil + Artinya

Sekring tancap atau biasa disebut blade fuse yang dipakai pada sekring mobil memiliki warna yang menarik. Tapi tahukah anda, kalau warna-warna sekring itu bukan Cuma digunakan untuk mempercantik tampilan tapi juga memiliki arti.

Dengan kata lain, warna pada tiap sekring memiliki arti sendiri-sendiri. Lalu apa arti dari semua warna kode warna sekring ?


Sekring merupakan komponen pengaman arus listrik yang dipakai untuk membatasi aliran arus listrik supaya tidak berlebihan. Ini seperti sekring pada rumah, dimana ketika ada korsleting maka sekering secara otomatis akan terputus sehingga tidak menimbulkan kebakaran.

Namun pada mobil, tiap komponen kelistrikan punya sekering sendiri-sendiri. Hal itu karena kebutuhan akan arus listrik tiap komponen kelistrikan itu beda sehingga sekeringnya juga punya kapasitas yang beda-beda.

Sebenarnya, kapasitas sekering itu sudah tertera pada bagian atas sekering. Namun, ada beberapa sekering polosan tanpa ada keterangan kapasitasnya. Kalau sudah begini, anda perlu tahu kode warnanya supaya saat akan membeli sekering tidak salah beli.

Umumnya ada 7 kode warna yang sering dipakai pada mobil yakni ;

  • Warna Coklat kekuningan, merupakan sekring dengan kapasitas 5 A
  • Warna Coklat tua, merupakan sekring dengan kapasitas 7,5 A
  • Warna Merah, merupakan sekring dengan kapasitas 10 A
  • Warna Biru, merupakan sekring dengan kapasitas 15 A
  • Warna Kuning, merupakan sekring dengan kapasitas 20 A
  • Warna Bening, merupakan sekring dengan kapasitas 25 A
  • Warna Hijau, merupakan sekring dengan kapasitas 30 A


Ketika anda membuka fuse box pada mobil anda pasti akan melihat warna-warni sekringnya. Saat ada salah satu sekring yang putus, pastikan anda mengganti sekring tersebut dengan warna yang sama.
kode sekering innova

Cara Mengganti Sekering Mobil Yang Putus

Salah satu alasan sekering mobil harus diganti, karena sekering tersebut putus. Ketika anda memperhatikan sekering, ditengahnya terdapat filamen seperti kawat yang apabila terputus maka sekering akan putus.

Selain kawatnya putus, kadang ada juga sekering yang kawatnya masih tersambung tapi terbakar/gosong. Itu juga menyebabkan sekering tidak nyala dan harus diganti.

Untuk mengganti sekering mobil, sebenarnya cukup mudah anda tinggal lepas sekering jalur kelistrikan yang mati lalu periksa sekeringnya dan apabila putus ganti dengan yang baru.

Tapi bagaimana cara melepasnya, sekering itu terbenam didalam box sekeringnya ?

Pertama cari tahu dulu jalur sekering apa yang mau kita lepas, misal klakson mati maka kita cari lokasi sekering klakson. Untuk mencari lokasinya sudah terdapat pada denah fuse yang ada ditutup fusebox.
kode fuse honda

Kemudian setiap mobil sudah dilengkapi fuse remover, bentuknya seperti jepitan. Anda tinggal jepit saya kepala sekering dan tarik keatas, otomatis sekering akan mudah terlepas.

Untuk memasangnya, anda bisa pakai tangan kosong kalau memungkinkan atau kalau sempit gunakan lagi jepitan tadi. Pastikan anda memasang sekering dengan warna yang sama.

Dampak Pemasangan Sekering Beda Kapasitas

Menggunakan sekring dengan kapasitas yang beda, bisa menimbulkan dampak negatif. Penggunaan sekering dengan kapasitas lebih tinggi beresiko membuat kabel/soket lampu terbakar, sementara penggunaan sekering dengan kapasitas lebih rendah justru akan membuat sekering terus putus.

Kecuali anda mengganti bohlam lampu dengan daya tinggi, maka kapasitas sekering perlu diseuaikan. Tapi umumnya, untuk sistem penerangan sekring 10 A saja sudah cukup.

Kode Sekring Lampu Mobil, Bagaimana Cara Mencarinya ?

Sekring merupakan komponen kelistrikan mobil yang sering putus, ketika sekring putus maka kelistrikan yang dilayani sekring tersebut tidak akan berfungsi. Contohnya kalau sekring lampu putus otomatis lampu mobil akan mati.

Sebenarnya, untuk mengatasi hal ini kita perlu mengganti sekring yang putus tersebut dengan yang baru. Tapi masalahnya dimana letak sekring lampu tersebut ?

Di artikel ini akan kami bahas letak sekring lampu pada mobil.

Dimana letak sekring lampu mobil ?


Sebuah mobil umumnya memiliki dua fusebox. Fusebox adalah sebuah kotak yang isinya sekumpulan fuse. Jadi semua fuse kelistrikan mobil dikumpulkan dalam sebuah kotak bernama fusebox. Sehingga kalau anda akan mencari sekring apapun ada di dalam fuse box.


Tapi umumya mobil punya dua fuse box, seperti pada Avanza ada fusebox underhood yang letaknya dibawah kap mesin dan ada fusebox kabin yang letaknya dibawah dashboard.

Lalu dimana kita bisa menemukan sekring lampu ?

Sekring yang berhubungan dengan penerangan ekstrior umumnya terletak di fusebox underhood yang bisa anda temukan dibawah kap mesin. Letak fuse box ini berbeda-beda tiap mobil, tapi umumnya fusebox terletak pada area yang mudah sekali dijangkau.

Setelah itu, buka penutup fuse box maka anda akan melihat denah sekring beserta kodenya dibalik tutup fuse box.


Denah dan kode-kode ini adalah referensi untuk mencari tahu letak dan kapasitas sekring lampu mobil.

Kode yang menunjukan sekring lampu utama, adalah H-Lp. Biasanya ada dua buah sekring yakni H-LP LH dan H-LP RH, keduanya adalah sekring lampu utama (lampu depan) kanan dan kiri.

Lalu untuk lampu belakang, biasanya ada kode STOP, lampu sein/hazzard memiliki kode HAZARD, dan lampu kabut kodenya FOGLAMP.

Kapasitas sekring untuk penerangan ekstrior biasanya hanya 10 A. Itu artinya apabila arus yang mengalir melebihi batas 10 A maka sekring akan putus.

Apa bisa kita mengganti sekring dengan kapasitas lebih tinggi ?

Bisa saja tapi itu beresiko membuat komponen bohlam/soket lampu terbakar. Karena arus maksimal yang mengalir bisa lebih tinggi daripada 10 A. Tapi ada pengecualian, ketika sekring 10 A terus putus anda bisa sementara menggantinya dengan sekring dengan kapasitas lebih tinggi, (sekitar 15 A).

Tapi ini bersifat sementara, anda perlu membawa mobil ke bengkel untuk mengatasi hal ini. Karena kalau sekring 10 A terus putus, berarti ada korsleting di jalur kelistrikan lampu.

Baca juga 7 Kode Warna Sekring Mobil + Artinya

Untuk mengganti sekring juga anda tak perlu repot datang ke bengkel, karena didalam fuse box ada spare fuse. Biasanya fuse ini memiliki kode SPARE. Anda tinggal cabut sekring yang memiliki kode SPARE lalu masukan ke slot sekring yang mati.

Lampu Mobil Anda Sering Mati Mendadak ? Cek 3 Penyebab Berikut

Sebagai sistem penerangan utama tentu sangat repot kalau lampu mobil tiba-tiba mati, apalagi ketika berada dijalanan yang gelap tanpa pencahayaan sepi pula. lantas apa yang menyebabkan lampu mobil tiba-tiba mati dan bagaimana solusinya ?

Dibawah akan kami bahas secara lengkap hal hal yang menyebabkan lampu mobil anda mati beserta cara mengatasinya.

3 Penyebab Lampu Mobil Mati

lampu depan avanza mati

1. Bohlam lampu putus

Hal yang paling sering menyebabkan lampu mobil tiba-tiba mati adalah bohlam lampu yang putus. Bohlam lampu ini terbuat dari filamen yang memiliki ketebalan cukup tipis, sehingga dalam pemakaian tertentu (biasanya sekitar 1000 jam) filamen ini bisa putus.

Ketika filamen lampu putus maka bohlam tidak akan mengeluarkan cahaya alias mati.

Namun, kalau filamen lampu yang putus biasanya hanya salah satu lampu yang mati atau lampu dekat mati namun lampu jauh tetap menyala.

Untuk memastikannya lagi kita bisa mengamatinya secara langsung dengan melihat filamen lampunya, ada dua buah kawat filamen didalam bohlam kalau salah satu putus maka itu menandakan bohlamnya yang mati.

Solusinya kita perlu ganti bohlam tersebut dengan yang baru.

2. Sekering lampu putus


lampu xenia mati sebelah
img src : newprotest.org

Hal yang kedua, bagaimana kalau ternyata dua lampu depan kiri kanan sama-sama mati ?

Itu berarti bohlam lampu tidak masalah namun rangkaian kelistrikan lampu yang mengalami masalah. Dari berbagai kasus yang terjadi, sekering adalah komponen yang sering putus.

Sehingga ketika lampu mobil dua-duanya mati cek sekeringnya di fuse box. Letak sekering ini biasanya disatukan dengan sekering-sekering lainnya didalam sebuah kotak yang terdapat didalam ruang mesin.

Disitu sudah terdapat denah dimana letak sekering hedlampnya, selanjutnya cabut sekering dan lihat kawat ditengah sekering tersebut. Kalau putus maka sekering harus diganti.

Tapi bagaimana kalau setelah diganti, sekering baru tetap putus juga ?

Itu tandanya ada korsleting dijalur headlamp mobil anda. Untuk mengatasinya, anda perlu mencari tahu dimana letak korsleting tersebut. Biasanya ada kabel yang terkelupas/meleleh yang menyebabkan tembaga kabel menyentuh ground.

Tapi kalau kondisinya tidak memungkinkan, anda bisa mengganti sekering dengan kapasitas lebih tinggi sembari mencari bengkel terdekat. Tapi perlu diingat, meski lampu bisa tetap menyala karena kapasitas sekering dinaikan, bukan berarti masalah selesai.

Korsleting tetap ada dan itu bisa membakar kabel-kabel yang ada disekitar korsleting. Jadi jangan remehkan masalah seperti ini.

3. Kabel lampu putus


img src : carfromjapan.com

Selain sekering, masalah yang berkaitan dengan rangkaian kelistrikan lampu adalah kabel. Biasanya ada kabel-kabel yang memang karena usia dan kualitasnya kurang baik bisa putus. Sehingga lampu mobil mati.

Ini juga bisa membuat kedua lampu sama-sama mati atau hanya satu sisi saja yang mati.

Jadi untuk mengeceknya, anda perlu cek sekering dan bohlamnya. Kalau kedua komponen itu masih bagus maka kabelnya yang putus.

Untuk kabel putus kita hanya perlu menyambungkannya lagi untuk memperbaikinya. Tapi yang susah adalah mencari dimana titik kabel yang putus itu. Jadi kami sarankan segera bawa ke bengkel untuk memperbaikinya.

Tapi kalau bengkelnya jauh, coba saja anda cari dimana letak kabel yang putus. Urutkan kabel lampu dari bagian soket lampu, dan temukan mana bagian-bagian yang terkelupas. Perhatikan juga setiap lekukan kabel, karena kabel yang putus biasanya ada di lekukan kabel.

Tips Menghindari Lampu Mati Secara Tiba-tiba

Meski kita tidak tahu kapan lampu mobil kita akan mati, tapi setidaknya kita bisa mempersiapkan diri sebelum melakukan perjalanan. Saat akan menempuh perjalanan jauh khususnya yang melintasi area sepi (hutan atau pegunungan) yang sudah pasti bengkel mobil itu jarang anda harus memastikan kondisi mobil 100% prima.

Jangan cuma dicek mesinnya saja, tapi sistem penerangan juga harus dipastikan prima. Bagaimana cara mengecek penerangan apakah prima atau tidak ?

  • Yang pertama, pastikan batok lampu tidak mengembun. Embun ini selain membuat cahaya lampu redup juga bisa memicu korsleting pada lampu jadi bisa menyebabkan lampu padam.
  • Pastikan bohlam lampu tidak gosong, anda perlu melepas bolam lampu depan khususnya lalu cek filamennya apa masih bersih atau sudah ada becak gosong. Kalau ada gosong sedikit saja, lebih baik anda beli bohlam yang baru untuk jaga-jaga apabila bohlam lampu putus.
  • Pastikan tidak ada kabel yang tekelupas, kabel wiring mobil umumnya sudah dilapisi pembungkus mika. Pastikan kabel pada lampu tersebut sudah terlapisi dengan mika pembungkus untuk menghindari kabel putus.


Tips yang terakhir, jangan lupa berdoa saat akan bepergian karena tak jarang kasus kecelakaan mobil disebabkan karena hal sepele bisa saja muncul karena kita menyepelekan doa.

3 Jenis Bohlam Pada Lampu Mobil + Perbedaanya

Mobil-mobil sekarang banyak yang menerapkan lampu LED sebagai pencahayaan utamanya, selain hemat energi cahaya yang dihasilkan lampu LED juga bisa mengalahkan jenis lampu lainnya.

Memangnya ada berapa jenis bohlam yang dipakai pada lampu mobil ?

Hari ini akan kita bahas jenis-jenis bohlam yang banyak diaplikasikan untuk lampu-lampu mobil.

Jenis Bohlam Lampu Mobil


Ada tiga jenis bohlam yang umum dipakai pada kendaraan yakni ;

  • Lampu Halogen
  • Lampu LED
  • Lampu HID


1. Halogen


Lampu halogen, merupakan lampu pijar seperti halnya bohlam kuning yang dulu dipakai pada rumah-rumah. Jenis lampu ini menggunakan kawat sebagai filamen, dimana ketika kawat tersebut dialiri listrik maka kawat akan berpijar dan mengeluarkan sinar berwarna kuning.

Untuk memaksimalkan pancaran cahaya yang dihasilkan filamen, didalam bohlam ini terisi gas halogan. Sehingga ketika gas halogen didalam bohlam bocor otomatis sinarnya menjadi kurang terang.

Daya yang diperlukan lampu halogen, berkisar antara 35 hingga 50 watt dengan tegangan 12 V. Daya itu memang cukup besar sehingga untuk kendaraan-kendaraan terbaru sudah tidak lagi mengaplikasikannya.

Meski demikian, kita masih sering menjumpai mobil atau motor yang menggunakan lampu halogen seperti ini. Hal itu karena dari segi harga cukup terjangkau, ketahanannya juga cukup lama (bisa mencapai 1000 jam pemakaian) dan rangkaian lampu tidak terlalu ribet.

Lampu halogen sering diaplikasikan pada lampu utama, lampu fog, stop lamp hingga lampu sein.

2. Lampu LED

LED adalah singkatan dari light emitting diodes, yang pada dasarnya lampu ini merupakan salah satu jenis dioda yang bisa mengeluarkan cahaya apabila dikenakan arus listrik.

Kelebihan LED adalah penggunaan daya yang cukup hemat (sekitar 10-20 watt) dan cahaya yang dihasilkan lampu LED itu berwarna putih. Namun, intensitas cahayanya memang kalah dibandingkan halogen.

Meski demikian, berkat adanya converter kit intensitas cayaha yang dihasilkan lampu LED bisa mengalahkan lampu halogen.

Saat ini banyak kendaraan yang sudah menerapkan LED sebagai penerangan utamanya, kelebihan lainnya desain headlamp bisa lebih minimalis sehingga mendapatkan konsep future. Untuk ketahanannya, lampu LED bisa mencapai 5.000 jam sehingga disebut juga lampu abadi.

Lampu LED pada mobil, juga dibagi dalam beberapa jenis seperti


  • LED lumiled, merupakan lampu LED berdaya tinggi yang dapat mengeluarkan cahaya cukup terang. Jenis LED ini diaplikasikan untuk lampu utama kendaraan.
  • LED Cree, merupakan LED dengan bentuk kecil dan dapat dirangkai sesuai kemauan dan kebutuhan kita. Biasanya LED ini diaplikasikan sebagai lampu sinyal (Lampu rem, atau sein).
  • LED COB, merupakan kumpulan chip LED yang sudah di rangkai dalam satu papan. Lampu ini biasa dipakai untuk membuat variasi lampu strip dan lampu kabin.


3. Lampu HID


Lampu yang terakhir, adalah lampu HID atau high intensity discharge. Lampu HID memanfaatkan gas xenon,argon, atau crypton yang dapat mengeluarkan cahaya apabila dialiri arus listrik. Cahaya yang dihasilkan lampu HID bisa dibilang paling terang apabila dibandingkan dua jenis bohlam diatas.

Lampu HID diperkenalkan sejak tahun 90-an dan sampai sekarang banyak diaplikasikan pada mobil-mobil mewah.

Tapi dalam dunia variasi, kita bisa memasang lampu HID pada lampu mobil kita. Namun pemasangannya cukup ribet karena tidak langsung colok seperti ganti bohlam. Hal itu dikarenakan lampu HID memerlukan tegangan yang sangat tinggi sehingga memerlukan ballast.

Daya pakai lampu ini juga cukup lama yakni bisa mencapai 2.500 jam pemakaian.

3 Jenis Aki Yang Banyak Dipakai Pada Mobil

Perkembangan teknologi menyebabkan keanekaragaman jenis suatu komponen, seperti aki yang digunakan pada mobil. Dulu, yang namanya aki adalah sebuah kotak yang memiliki enam penutup dimana didalam kotak tersebut terlihat cairan asam sulfat.

Namun berkat perkembangan teknologi, sekarang ada banyak jenis aki. Ada yang masih menggunakan model lama (seperti yang diatas) ada juga yang sudah menggunakan yang MF atau manitenance free.

Memangnya ada berapa jenis aki yang digunakan pada mobil ?

Dibawah ini akan kita bahas 3 jenis aki yang paling banyak digunakan pada mobil.

1. Aki basah (flooded lead acid battery)


Aki basah adalah model aki konvensional atau seperti yang kami jabarkan diatas, dimana aki ini biasanya memiliki bentuk kotak dengan enam buah tutup dan bodynya agak transparan.

Aki basah merupakan jenis aki yang paling sederhana, karena didalamnya hanya terdapat plat timbal dan cairan asam sulfat. Enam buah tutup diatasnya, digunakan untuk mengisi ulang atau mengganti cairan asam sulfat apabila sudah lemah.

Aki tipe lead acid ini, bekerja dengan menggunakan reaksi elektrolisis dari asam sulfat dan plat timbal. Secara sederhana bisa dijelaskan, ada dua reaksi yakni reaksi pelepasan yang menyebabkan kandungan sulfur didalam asam sulfat berpindah ke plat timbal. Ini akan menghasilkan pergerakan elektron sehingga arus listrik dari aki tecipta.

Reaksi kedua, adalah reaksi pengisian yang menyebabkan sulfur yang menempel pada plat timbal kembali ke cairan aki. Kedua reaksi ini harus terus berkesinambungan karena tanpa reaksi pengisian maka aki akan langsung drop (tanpa charging).

Hanya saja pada aki tipe lead acid ini, memiliki ventilasi yang secara langsung terhubung keluar. Sehinga ketika reaksi berlangsung, ada sebagian ion, air, dan sulfur yang keluar melalui ventilasi ini. Oleh sebab itu air aki harus dicek minimal sebulan sekali.

Dari semua jenis aki, aki basah memiliki harga yang paling terjangkau yakni sekitar 500 - 700 ribuan tergantung kapasitas yang diinginkan.

2. Aki kering (Valve regulated lead acid)


Aki kering adalah jenis aki yang paling banyak digunakan pada mobil dan motor saat ini. Hal itu bukan tanpa alasan, aki kering sudah mengusung label MF atau maintenance free sehingga tidak lagi memerlukan perawatan seperti aki basah.

Tapi apa anda tahu bedanya aki kering dan aki basah ?

Secara internal, sebenarnya antara aki basah dan aki kering ini tidak ada bedanya. Dari namanya saja sudah terlihat aki basah (lead acid) dan aki kering (valve regulated lead acid) yang artinya sama-sama menggunakan cairan lead acid atau asam sulfat.

Hanya yang membedakan, aki kering ini memiliki regulator valve. Apa itu ?

Yakni sebuah mekanisme pengatur tekanan didalam aki tanpa membuat air aki bocor/menguap keluar. Sehingga meskipun sama seperti aki basah, aki kering ini tidak akan kekurangan air aki oleh sebab itulah aki ini tidak perlu dicek air akinya bahkan bodynya saja berwarna hitam.

Aki kering juga punya beberapa jenis seperti ;

  • Sealed lead acid battery, aki ini hampir sama dengan aki basah namun tutupnya dibuat rapat dan hanya menyisakan kaca bulat sebagai indikator warna elektrolit aki.
  • Valve regulated lead acid, aki ini juga sama dengan tipe diatas tapi memiliki skema ventilasi yang cukup baik. Sehingga gas hidrogen yang keluar dari aki bisa lebih aman dan elektrolit aki bisa lebih tahan lama.
  • Absorbed glass mat, tipe ini seperti tipe sealed lead acid dengan penambahan komponen glass mat yang mampu menyerap penguapan akibat reaksi kimia elektrolit aki, dan mampu mengembalikan penguapan tersebut pasca reaksi. Tipe ini memiliki ketahanan cukup lama dibandingkan dua tipe aki kering lainnya.


3. Aki tipe gel (Gel cell battery)

shop and drive aki kerirng

Tipe terakhir adalah aki tipe gel, aki ini digunakan hanya pada mobil-mobil tertentu sehingga sangat jarang kita temui mobil menggunakan aki tipe gel ini.

Secara fisik aki gel sama seperti aki kering, yang membedakan adalah isinya. Kalau aki kering menggunakan asam sulfat berbentuk cair, tapi pada aki gel asam sulfat dicampur fummed silica. Sehingga cairan asam sulfat berubah bentuk menjadi seperti gel yang sangat kental.

Elektrolit kental tersebut, memberi banyak manfaat antara lain ;

  • Aki lebih tahan guncangan dan getaran
  • Aki bisa dibolak-balikan tanpa takut reaksi kimia terganggu
  • Penguapan elektrolit aki bisa dikurangi
  • Kemampuan deep cycle starting


Namun, karena banyak kelebihan tersebut aki tipe gel memiliki harga sangat mahal. Bahkan harganya bisa 10 kali dari aki biasa.

Aki ini memiliki kemampuan deep cycle starting yang artinya bisa digunakan untuk menyalakan mesin dengan kapasitas besar, hal itulah yang menyebabkan aplikasi aki ini dipakai pada mobil dengan mesin berkapasitas besar (sekelas sport car) dan kendaraan-kendaraan bermesin diesel.

Untuk anda apabila akan mengganti aki mobil, kami sarankan cukup gunakan aki kering. Karena seimbang antara performa dan harga, selain itu aki ini juga MF jadi kita tidak perlu repot bolak-balik mengecek air aki.

Tapi untuk anda yang lebih suka aki basah juga tak masalah, meski aki basah harus terus dicek tapi secara keseluruhan aki basah ini jauh lebih awet dibandingkan aki kering. Alasannya, kalau aki soak tinggal ganti air akinya saja.

Sementara aki kering, harus ganti satu unit dengan akinya.

Jadi tak selamanya aki kering lebih baik dari aki basah. Semua punya kelebihan dan kekurangannya masing-masing, kami harap anda bisa memilih aki untuk mobil sesuai kondisinya.

Cara Mudah Membersihkan Kerak Pada Kepala Aki Menggunakan Air

Kerak berwarna putih kebiru-biruan (atau kadang hijau) yang muncul pada terminal aki, bukanlah hal yang bisa anda biarkan begitu saja. Meski tidak kelihatan efeknya, tapi lama-kelamaan kerak itu akan menjadi hambatan.

Sehingga menghambat arus listrik dari aki ke komponen kelistrikan.

Selain itu, kerak ini juga cukup beracun karena berasal dari zat asam yang terdapat didalam air aki. Oleh sebab itu, kita harus membersihkan kerak ini kalau ingin aki mobil kita lebih awet.

Lalu apa yang menyebabkan kepala aki berkerak ?

Penyebab kepala aki mengeluarkan kerak putih, itu efek dari reaksi kimia yang terjadi pada aki saat terjadi pengisian/charging. Kerak ini sebenarnya sulfur yang terkandung didalam air aki. Namun karena pengaruh suhu aki yang terlalu tinggi/bisa juga disebabkan overcharge sulfur ini keluar melalui celah-celah terminal aki kemudian berkerak pada terminal aki.

Pertanyaannya, bagaimana cara membersihkan kerak aki ini ? apa perlu alat dan bahan yang aneh-aneh ? sebenarnya kerak tersebut bisa dibersihkan menggunakan backing soda, karena backing soda mampu menetralisir zat asam pada kerak tersebut.

Tapi ternyata, kita juga bisa menggunakan air panas untuk membersihkan kerak aki tersebut.

Lalu bagaimana caranya ? simak penjelasan berikut

Cara Mudah Membersihkan Kerak Aki


Sebelum kita membersihkannya, ini ada alat dan bahan yang perlu anda siapkan.

  • Satu gelas air panas
  • Sikat gigi bekas
  • Kain lap
  • Grease/pelumas (bisa menggunakan pelumas rantai)
  • Kunci ring atau pas 10, digunakan untuk melepas terminal aki
  • Obeng untuk mencongkel terminal aki (bila diperlukan)


1. Lepaskan konektor aki dengan terminalnya

Konektor aki umumnya dikaitkan dengan mur ukuran 10 mm. jadi gunakan kunci 10 mm untuk mengendorkan mur tersebut lalu tarik terminal aki kearah atas.

Apabila keras, anda bisa mencongkelnya secara berhati-hati menggunakan obeng.

2. Siramkan air panas sedikit demi sedikit kearah kerak



Setelah kedua terminal aki terlepas, anda bisa siramkan air panas yang sudah disediakan dalam gelas sedikit demi sedikit kearah terminal dan konektor aki yang berkerak. Ingat, untuk melakukannya secara berhati-hati dan yang penting air panas tersebut merata mengenai kerak.

3. Bersihkan sisa kerak menggunakan sikat gigi dan lap


img by wikihow.com

Setelah kerak tersiram air panas, biasanya kerak akan melunak sehingga mudah kita bersihkan. Gunakan lap untuk membersihkan sisa kerak yang menempel, dan gunakan sikat gigi untuk area-area yang sempit juga untuk merontokan kerak-kerak yang masih mengeras.

Bersihkan hingga terminal aki benar-benar bersih dari kerak.

4. Lumasi terminal aki dengan grease atau pelumas semprot lain

Grease ini digunakan untuk mempermudah pemasangan terminal aki dan untuk mempermudah juga pelepasan terminal aki dikemudian hari. Selain itu, dengan menambahkan grease atau pelumas semprot, maka terminal aki lebih aman dari kerak.

Sehingga nantinya akan lebih bersih.

5. Pasang

Terakhir, pasang konektor aki sesuai terminalnya. Konektor plus ke terminal plus (merah) dan masa ke terminal negatif. Jangan lupa kencangkan murnya hingga konektor tidak bisa bergerak.

Itu saja langkah-langkah untuk membersihkan kerak pada aki, cukup mudah bukan ? anda pun pasti bisa melakukannya sendiri.