10 Langkah Tambal Ban Tubeless Motor Sendiri Tanpa Ribet

Dibalik kelebihan yang ada pada ban tubeless, ada satu kelemahan yakni apabila bannya bocor maka perlu teknik khusus untuk menambal. Ini dikarenakan ban tubeless itu berbeda dengan ban tubetype sehingga cara menambalnya juga berbeda.

Lalu bagaimana cara tambal ban tubeless ini ? apakah kita bisa melakukannya sendiri ? ternyata cukup mudah caranya asal anda punya alatnya. Untuk alat, bisa anda dapatkan di bengkel terdekat dengan harga terjangkau.



Alat yang kita butuhkan yakni satu set tubeless repair kit yang terdiri alat pelubang dan penjepit serta karet perekat. Alat ini bisa didapatkan pada toko-toko spare part otomotif terdekat.

Cara Mudah Tambal Ban Tubeless Pada Sepeda Motor


1. Cari bagian ban yang tertancap paku secara visual. Jika sudah ditemukan, cari kembali untuk memastikan paku yang menancap hanya satu buah.

2. Apabila lokasi kebocoran tidak ditemukan, bersihkan seluruh permukaan ban. Lakukan teknik spoons. Yaitu dengan melumuri seluruh permukaan ban dengan air sabun. Akan ada gelembung pada lokasi kebocoran.

3. Cabut seluruh paku yang tertempel jika ada lebih dari satu paku yang tertancap menggunakan tang.

4. Ambil tool pelubang untuk memperbesar lubang kebocoran. Mengapa lubangnya diperbesar ? hal ini ditujukan agar karet perekat bisa masuk kedalam lubang.

5. Setelah lubang sudah cukup besar, siapkan karet perekat yang berbentuk memanjang. Jepitkan karet tersebut ke tool penjepit.

6. Masukan karet tersebut kedalam lubang yang sudah diperbesar. Hingga seluruh karet masuk seluruhnya ke dalam ban.

7. Tarik kembali alat penjepit yang tertancap kedalam ban, otomatis karet penambal akan tertinggal.


8. Terakhir ratakan bagian karet yang menongol pada bagian lubang tadi. Kita bisa menggunting bagian karet agar bisa rata.

9. 8 Langkah diatas sudah cukup untuk menutup lubang kebocoran. Tapi beberapa orang akan menambahkan perekat berjenis lem powerglue pada area kebocoran yang telah ditambal. Fungsinya untuk memperkuat tambalan.

10. Terakhir, lakukan pengisian angin dan kita bisa kembali menggunakan motor kita.

Penambalan ban tubeless memang sebenarnya lebih simple karena tidak memerlukan banyak alat dan tidak melakukan pembongkaran ban. Namun karena ban tubeless masih tergolong baru, maka belum banyak tenaga yang berpengalaman dalam treatment ban ini.

Dengan tutorial diatas, diharapkan kita mampu melakukan penambalan sendiri tatkala mengalami kebocoran khususnya saat melakukan perjalanan. Kita hanya perlu menyiapkan satu set Tubeless repair kit dan sebuah tang untuk melakukan penambalan.

Hal ini cukup penting, karena ditahun mendatang penggunaan ban tubeless akan semakin merata. Dulu ban berjenis tubeless hanya digunakan pada mobil-mobil touring seperti SUV. Namun untuk sekarang motor matic pun sudah memiliki standar ban tubeless.

Demikian tutorial singkat kita mengenai cara tambal ban tubeless sepeda motor beserta gambarnya. Semoga bisa membantu dan bisa menambah wawasan kita.