Knalpot Mobil Keluar Asap Putih dan Air, Apa Penyebabnya ?
Asap mobil yang normal itu tidak berwarna kecuali pada mesin diesel yang asapnya agak pekat. Tapi pada mobil bermesin bensin, asap yang dihasilkan harusnya bening.
Ketika anda menjumpai asap mobil yang berwarna misal berwarna putih dan juga berair, maka patut diwaspadai karena kemungkinan ada masalah pada mesin mobil anda.
Lalu apa masalahnya ? simak sampai tuntas
Secara umum, knalpot yang berasap putih itu bisa disebabkan karena oli yang terbakar atau air pendingin yang ikut terbakar. Sementara air, bisa disebabkan karena pengembunan gas buang.
1. Air pendingin bocor ke ruang bakar atau ke exhaust system
Air pendingin yang bocor kedalam ruang bakar, akan ikut terbakar ketika proses pembakaran. Hasilnya, gas buang akan berwarna putih susu. Begitu pula kalau air pendingin bocor ke saluran exhaust, panas gas buang akan menguapkan air pendingin yang menyebabkan asap kendaraan berwarna putih.
Umumnya kebocoran air pendingin ini disebabkan karna crack atau retakan pada silinder mesin. Kalau pada mesin diesel turbo, kebocoran ini bisa terjadi di saluran pendingin turbocharger.
Tanda lain yang akan muncul, indikator suhu mesin naik. Ini disebabkan karena volume air pendingin semakin berkurang sehingga mesin akan semakin panas.
Anda patut waspada kalau menemui hal ini, karena kalau asap yang dihasilkan cukup banyak maka kebocoran sudah sampai ke level yang berbahaya. Sehingga anda harus segera ke bengkel untuk mengecek lebih lanjut.
2. Oli bocor ke ruang bakar
Selanjutnya, asap putih juga bisa disebabkan karena oli yang terbakar. Sama kasusnya seperti point pertama, oli ini bocor ke ruang bakar atau ke saluran exhaust sehingga ikut terbakar dan menghasilkan asap putih.
Namun ada sedikit perbedaan, asap putih karena bocor oli itu warnanya lebih kebiru-biruan. Sementara asap putih karena air pendingin berwarna putih pekat.
Masalah ini juga cukup berbahaya, karena kalau oli terus bocor maka oli didalam mesin akan habis. kalau oli habis, mesin bisa mengalami clocking atau macet yang mengharuskan untuk dilakukan turun mesin.
Penyebab oli bisa bocor ke ruang bakar, itu cukup beragam. Bisa karena silinder mesin yang aus, gasket bocor, klep bocor, atau ada crack pada dinding silinder. Biasanya ada gejala lain yang mengikutinya seperti tenaga mobil ngempos dan mesin susah dihidupkan dipagi hari.
3. Air juga bisa terbentuk karena pengembunan gas buang
Kalau anda ingat, salah satu ciri pembakaran yang sempurna adalah mengasilkan karbondioksida dan uap air. Mobil-mobil dahulu memang sulit mendapatkan pembakaran yang sempurna karena campuran antara fuel dan udara belum bisa di hitung secara ideal.
Namun sejak ada sistem injeksi, campuran udara dan bahan bakar bisa dibuat lebih ideal sehingga terjadilah pembakaran yang lebih sempurna.
Apabila knalpot mobil anda mengeluarkan air (bening) tanpa asap, itu tandanya mesin mobil anda dalam keadaan yang sangat bailk.
Dan apabila mobil anda mengeluarkan asap putih ditambah uap air, maka kondisi mesin baik-baik saja hanya mungkin ada kebocoran air pendingin atau kebocoran oli di saluran exhaust.
4. Ada sisa air didalam knalpot
Ini juga mungkin banyak tidak disadari oleh pemilik mobil. Air yang terperangkap didalam knalpot, itu bisa menguap karena panas gas buang. Hasil penguapan air ini adalah berupa asap yang sedikit berwarna putih.
Namun kondisi ini hanya berlangsung sesaat, setelah genangan air didalam knalpot habis maka asap putih akan hilang.
Meski terlihat tidak berbahaya, ada efek jangka panjangnya kalau ini dibiarkan. Air yang menggenangi knalpot apalagi terkena panas gas buang, akan menyebabkan knalpot cepat keropos. Sehingga akan menyebabkan knalpot berlubang.
Genangan air ini bisa berasal dari cipratan air hujan, atau masuk ketika anda mencuci mobil.
Ketika anda menjumpai asap mobil yang berwarna misal berwarna putih dan juga berair, maka patut diwaspadai karena kemungkinan ada masalah pada mesin mobil anda.
Lalu apa masalahnya ? simak sampai tuntas
Penyebab Knalpot Mobil Berasap Putih dan Keluar Air
Secara umum, knalpot yang berasap putih itu bisa disebabkan karena oli yang terbakar atau air pendingin yang ikut terbakar. Sementara air, bisa disebabkan karena pengembunan gas buang.
1. Air pendingin bocor ke ruang bakar atau ke exhaust system
Air pendingin yang bocor kedalam ruang bakar, akan ikut terbakar ketika proses pembakaran. Hasilnya, gas buang akan berwarna putih susu. Begitu pula kalau air pendingin bocor ke saluran exhaust, panas gas buang akan menguapkan air pendingin yang menyebabkan asap kendaraan berwarna putih.
Umumnya kebocoran air pendingin ini disebabkan karna crack atau retakan pada silinder mesin. Kalau pada mesin diesel turbo, kebocoran ini bisa terjadi di saluran pendingin turbocharger.
Tanda lain yang akan muncul, indikator suhu mesin naik. Ini disebabkan karena volume air pendingin semakin berkurang sehingga mesin akan semakin panas.
Anda patut waspada kalau menemui hal ini, karena kalau asap yang dihasilkan cukup banyak maka kebocoran sudah sampai ke level yang berbahaya. Sehingga anda harus segera ke bengkel untuk mengecek lebih lanjut.
2. Oli bocor ke ruang bakar
Selanjutnya, asap putih juga bisa disebabkan karena oli yang terbakar. Sama kasusnya seperti point pertama, oli ini bocor ke ruang bakar atau ke saluran exhaust sehingga ikut terbakar dan menghasilkan asap putih.
Namun ada sedikit perbedaan, asap putih karena bocor oli itu warnanya lebih kebiru-biruan. Sementara asap putih karena air pendingin berwarna putih pekat.
Masalah ini juga cukup berbahaya, karena kalau oli terus bocor maka oli didalam mesin akan habis. kalau oli habis, mesin bisa mengalami clocking atau macet yang mengharuskan untuk dilakukan turun mesin.
Baca juga : Ini Biaya Turun Mesin Pada Mobil
Penyebab oli bisa bocor ke ruang bakar, itu cukup beragam. Bisa karena silinder mesin yang aus, gasket bocor, klep bocor, atau ada crack pada dinding silinder. Biasanya ada gejala lain yang mengikutinya seperti tenaga mobil ngempos dan mesin susah dihidupkan dipagi hari.
3. Air juga bisa terbentuk karena pengembunan gas buang
Kalau anda ingat, salah satu ciri pembakaran yang sempurna adalah mengasilkan karbondioksida dan uap air. Mobil-mobil dahulu memang sulit mendapatkan pembakaran yang sempurna karena campuran antara fuel dan udara belum bisa di hitung secara ideal.
Namun sejak ada sistem injeksi, campuran udara dan bahan bakar bisa dibuat lebih ideal sehingga terjadilah pembakaran yang lebih sempurna.
Apabila knalpot mobil anda mengeluarkan air (bening) tanpa asap, itu tandanya mesin mobil anda dalam keadaan yang sangat bailk.
Dan apabila mobil anda mengeluarkan asap putih ditambah uap air, maka kondisi mesin baik-baik saja hanya mungkin ada kebocoran air pendingin atau kebocoran oli di saluran exhaust.
4. Ada sisa air didalam knalpot
Ini juga mungkin banyak tidak disadari oleh pemilik mobil. Air yang terperangkap didalam knalpot, itu bisa menguap karena panas gas buang. Hasil penguapan air ini adalah berupa asap yang sedikit berwarna putih.
Namun kondisi ini hanya berlangsung sesaat, setelah genangan air didalam knalpot habis maka asap putih akan hilang.
Meski terlihat tidak berbahaya, ada efek jangka panjangnya kalau ini dibiarkan. Air yang menggenangi knalpot apalagi terkena panas gas buang, akan menyebabkan knalpot cepat keropos. Sehingga akan menyebabkan knalpot berlubang.
Genangan air ini bisa berasal dari cipratan air hujan, atau masuk ketika anda mencuci mobil.