Posts

Inilah Biang Kerok Rem Blong

Image
Salah satu ketakutan kita saat mengendarai kendaraan adalah ketika remnya tiba tiba blong. Sebenarnya apa sih yang bikin rem ini  tiba tiba blong ? di video ini saya akan coba membedah apa yang terjadi pada sistem rem ketika blong. Ini biasa terjadi pada rem hidrolik yah, jadi rem hidrolik itu memanfaatkan fluida atau minyak rem untuk menyalurkan tekanan. Simpelnya, tekanan dari tuas rem akan ditransfer ke kaliper untuk menjepit piringan rem. Dan yang bisa mentransfer tekanan ini adalah material berbentuk fluida. Karena fluida itu bersifat liquid atau bentuknya bisa menyesuaikan tempat dan bersifat solid ketika ditekan. Ini berbeda dengan udara. Meski udara juga bersifat liquid karena bisa menyesuaikan tempatnya, tapi udara lebih elastis. Dalam artian ketika diberi tekanan, volume udara akan mengecil. Tentu hal ini tidak dapat dijadikan material untuk mentransfer tekanan. Lalu apa yang terjadi ketika didalam sistem rem hidrolik kemasukan udara ? Peristiwa ini biasa disebut deng

Cara Kerja Mesin Diesel 4 Tak

Bagaimana mesin diesel bekerja ? di artikel ini kita akan membahas dengan tuntas proses kerja mesin diesel 4 tak. dari mulai bahan bakar solar hingga bisa menjadi energi yang besar. nah jadi biar semuanya mudah dipahami kita mulai dulu pembahasan ini dengan memahami prinsip "4 stroke internal combustion engine". jadi mesin-mesin yang dipakai baik pada kendaraan, ataupun industri itu ada banyak jenisnya. ada mesin uap yang masuk dalam kategori external combustion engine serta mesin bensin dan mesin diesel yang banyak dipakai pada kendaraan masuk dalam internal combustion engine.

Cara Kerja Intercooler, Komponen Penambah Tenaga Mesin

Image
Apakah anda tau kalau tenaga mesin bisa dinaikan tanpa perlu menaikan kapasitas atau cc nya ? ini bisa terjadi karena ternyata yang mempengaruhi tenaga mesin itu bukan cuma kapasitas mesinnya. salah satu hal yang mempengaruhi performa mesin adalah suhu udara yang masuk kedalam mesin. mungkin anda pernah menyadari ketika sedang berkendara di area pegungungan yang udaranya sejuk, mesin terasa lebih bertenaga dan tarikan lebih enteng jika dibandingkan dengan berkendara di perkotaan yang panas. ini terjadi karena suhu udara di area pegunungan itu lebih rendah, nah suhu udara yang lebih rendah molekulnya lebih kecil. jadi dalam volume yang sama, masa udaranya bisa lebih banyak apabila suhunya rendah. inilah yang membuat mesin lebih bertenaga, karena lebih dingin suhunya berarti lebih banyak masanya. dan lebih banyak masanya tentu daya yang dihasilkan oleh pembakaran mesin jadi lebih besar. disini intercooler berperan. jadi gampangnya, intercooler berfungsi sebagai alat untuk mendinginkan ud

6 Kelebihan dan Kekurangan Rem Hidrolik Sepeda Motor

 sistem rem hidrolik yang dipakai pada sepeda motor dinilai punya efeksititas tingkat tinggi. namun yang namanya sistem apapun, pasti punya kelemahan. nah di artikel ini kita akan membedah apa saja kelebihan dan kekurangan yang ada pada sistem rem hidrolik sepeda motor. umumnya, rem hidrolik akan dikawinkan dengan rem cakram sebagai aktuatornya. sekedar pengetahuan, pada sepeda motor ada dua jenis rem. yakni rem cakram yang biasa dipakai pada rem depan, dan semoua motor sekarang baik matic, bebek, atau sport menggunakan sistem hidrolik untuk rem depan ini. lalu ada rem tromol. rem tromol sering dijumpai pada rem belakang motor matic. rem tromol itu desainnya tertutup, dan biasanya menggunakan kawat atau rem mekanis. lalu untuk rem hidrolis apa kelebihannya ? 1. Rem lebih pakem rem hidrolik memiliki kerugian tenaga yang nihil. jadi sistem hidrolik ini fungsinya buat menyalurkan tenaga dari tuas rem menuju aktuator rem. tipikal rem hidrolik ini bisa menyalurkan tanaga tanpa adanya kerugi

Cara Kerja Rem Hidrolik Pada Sepeda Motor

Sistem rem menjadi perangkat yang sangat amat penting pada sepeda motor. dengan perangkat rem ini pengendara mampu mengendalikan laju kendaraan terutama ketika sedang menemui hambatan. namun semakin kesini, kendaraan yang diproduksi punya performa mesin yang semakin tinggi. motor bisaa semakin kencang kecepatannya. oleh sebab itu butuh sistem pengereman yang cukup mumpuni. salah satu sistem rem yang paling sering dipakai adalah rem cakram hidrolik. lalu bagaimana cara kerja rem hidrolik pada motor ini ? simak selengkapnya dibawah. Cara Kerja Rem Hidrolik Pada Motor Rem hidrolik adalah sistem pengereman yang menggunakan fluida sebagai media untuk menyalurkan tenaga input ke outpunya. jadi, untuk mengaktifkan rem itu kan pada dasarnya hanya menggunakan perpindahan energi. perpindahan energi yang dimaksud adalah perpindahan energi dari tuas rem, menuju ke aktuator remnya yang ada pada roda. jadi ketika kita tekan tuas rem, energi yang kita kenakan pada tuas rem akan disalurkan ke aktuator

3 Komponen Utama Rem Hidrolik Sepeda Motor

Rem hidrolik yang dipakai pada kendaraan bermotor menggunakan sistem fluida, dimana fluida ini memililki kemampuan untuk menyalurkan tenaga tanpa adanya kerugian tenaga. artinya ketika kita kasih 5 kilogram gaya input maka outputnya juga setara 5 kilogram. oleh sebab itu kendaraan bermotor khususnya sepeda motor, menggunakan rem hidrolik terutama untuk rem depannya. bagaimana rem hidrolik pada motor ini bekerja, telah kita bahas pada artikel sebelumnya. pada artikel ini kita akan membahas komponen rem hidrolik pada sepeda motor. 4 Komponen Utama Rem Hidrolik 4 komponen tersebut terdiri dari input, selang rem, aktuator, dan minyak rem. mari kita bahas satu persatu. 1. Input pada rem hidrolik sepeda motor, input ini bukan cuma handle rem. pada ujung handle rem, terdapat komponen lagi yang namanya master rem. jadi tuas rem pada motor, ketika ditekan akan mendorong piston yang ada didalam master rem. fungsi master rem adalah untuk mengubah gaya mekanis dari tuas rem menjadi tekanan hidroli

Sistem Rem Hidrolik Pada Sepeda Motor

sistem hidrolik pada rem sepeda motor, antara efektifitas dan bahaya yang terlintas. mungkin ada beberapa dari anda yang pernah mendengar atau bahkan mengalami kondisi rem blong apalagi sedang berada pada jalanan turunan. itu kan sangat berbahaya, karena bisa mengancam nyawa pengendara dan nyawa orang lain. kebanyakan kasus rem blong ini ternyata dialami pada rem hidrolik. padahal, rem ini dinilai lebih baik daripada rem mekanis. mengapa justru bisa begitu ? nah di artikel ini kita akan mengulas secara detail sistem rem hidrolik pada sepeda motor, bagaimana cara kerjanya, dan apa kelebihan dan kekurangannya. Prinsip Kerja Rem Hidrolik Rem hidrolik dipakai untuk mengatasi kerugian tenaga pada rem mekanis. jadi pada rem mekanis yang pakai kawat, ada kerugian karena kawat itu kan bergesekan dengan selongsongnya. dan gesekan ini memangkas energi pengereman. dengan kata lain, butuh lebih banyak tenaga untuk mengerem. ditambah ada pemuaian dari kawat yang membuat kadang rem ini perlu distel.